Iklan

Saturday, December 16, 2017

Perawatan akar gigi yang mahal Part III

Bagi anda yang mengikuti dan membaca hingga Part III ini selamat anda benar-benar sabar :P. Saya yang jalanin dan nulis panjang gini juga capek :P. Penuh perjuangan untuk sakit gigi ini dan semoga tidak kambuh/ sakit lagi. Sampai saat ini saya masih berdoa semoga sehat dan tidak sakit lagi karena sehat itu mahal nilainya. Bayangkan 1 gigi saja menghabiskan 3 juta lebih. Dari sakit ini saya semakin menyadari betapa berharganya sehat itu, tubuh yang berfungsi dengan baik dan lengkap dan semakin bersyukur. Sewaktu sakit gigi ini setiap hari saya memikirkan kapan saya sembuh lagi/ bisakah gigi ini sembuh/ apakah saya sudah ke dokter yang tepat karena beda dokter, beda pendapat dan tindakan yang bikin saya semakin pusing. Meskipun atas review orang lain, belum tentu hasil sesuai dengan kondisi kita.

Sebetulnya saya menuju ke dokter gigi di sebuah klinik milik gereja. Namun waktu itu dokternya sedang libur sehingga saya acak aja menuju ke dokter gigi terdekat hasil google. Review di google tidak ada namun saya sudah pasrah dan saya hanya ingin konsultasi hasil rontgen saja apakah perlu dicabut atau tidak gigiku ini.

Di dokter ketiga ini ternyata ada dokter spesialis giginya atau SpKG Endodontis yaitu spesialis konservasi gigi (pencegahan dan penanggulangan karies, restorasi, perawatan estetik dan kosmetik gigi, perawatan endodontik konvensional dan bedah). Memang perlu kalau ke dokter gigi biasa tidak bisa menangani, biasanya akan dirujuk ke dokter spesialis. Ada 8 kategori dokter gigi spesialis sesuai masalah di gigi yaitu Pedondotis (SpKGA) untuk gigi anak, Ortodontis (SpOrt) untuk meratakan gigi, Endodontis (SpKG), Periodontis (SpPerio) untuk cabut gigi, Bedah mulut (SpBM), Prostodontis (SpPros) untuk ahli gigi tiruan dan penyakit mulut, Oral Medicine (SpPM), Dental Radiologist (SpRKG).

Di dokter ketiga ini biayanya mahal sekali per kunjungan paling murah 250rb, dan paling mahal kunjungan terakhir sebesar 1jt untuk menambal gigi dan belum termasuk obat antibitoik yang juga paling mahal yaitu sporetik untuk 10 biji sebesar 170rb. Dan saya melakukan sebanyak 7x kunjungan, alasannya karena kondisi gigi saya, cukup sulit posisinya gigi saya di belakang, akar yang melengkung, lubang gigi yang dalam dan besar, adanya nanah. Dan ada tindakan yang harus diulang karena kelewatan 1 akar gigi yang kecil sekali. Setelah 7x kunjungan dan gigi saya ditambal permanen, keesokan harinya gusi saya bengkak dan agak linu namun kemudian kali ini nanahnya cepat sekali pecah dan tidak muncul lagi. Semoga gigi ini awet. Untungnya saya memiliki asuransi yang mengcover biaya gigi ini namun tidak tahu sebesar berapa akan dicover.

Untuk mengetahui apa itu perawatan akar gigi dan apa yang saya lakukan untuk mengatasi gusi bengkak, baca di part IV

No comments:

Post a Comment